Tuesday 3 July 2012

ternyata coca-cola & pepsi mengandung alkohol

Soft drink (minuman ringan) bermerk yang cukup terkenal ternyata mengandung alkohol. Ilmuwan Prancis menunjukkan hasil penelitiannya terhadap 19 jenis kola di NIC (National Institute of Consumption). Hasil ini menunjukkan bahwa ternyata minuman ringan mengandung alkohol padahal seharusnya dalam minuman ini tidak ada kandungan alkohol. Para ilmuwan ini menemukan bahwa lebih dari 50 persen minuman ringan yang diuji itu mengandung zat yang memabukkan ini. Diantara 19 jenis kola yang diuji itu terdapat 10 merk yang ternyata mengandung alkohol seperti Coca-Cola, Pepsi Cola, Coca-Cola Classic Light (Diet Cola) and Coke Zero. 


Merk yang tidak mengandung alkohol adalah Auchan, Casino, Leader Price, Man U- Cola dan Cora. Sebuah riset menyebutkan bahwa kandungan alkohol dalam minuman ringan itu sangat kecil. Hanya 10 mg per liter yang berarti sama dengan 0,0001 persen alkohol di setiap kalengnya. Jadi tidak perlu terlalu khawatir akan mabuk karena kandungan alkohol minuman ringan amat kecil. Direktur ilmiah Coca Cola Prancis, Michel Pepin, mengatakan bahwa jejak alkohol itu datang dari proses pembuatan. Ia juga menegaskan bahwa Coca Cola adalah minuman ringan telah diakui oleh lembaga yang memegang otoritas di sana. Juru Bicara Pepsi Cola seperti dilansir dari Yahoo UK mengatakan, “Beberapa soft drink bisa saja kedapatan mengandung sedikit sekali alkohol akibat bahan baku yang digunakan, namun resep Pepsi Cola tidak mengandung alkohol”. Dua perusahaan besar, Pepsi Cola dan Coca Cola mengakui bahwa buah yang dipakai sebagai bahan baku bisa difermentasi sehingga menghasilkan alkohol. Minuman ringan terus mendapat tekanan buruk mengenai kandungan gula dan sebagainya. Minuman ini juga disebut sebagai minuman yang tidak sehat sehingga para penggemar soda sepertinya menjadi lebih khawatir dengan munculnya kabar minuman ringan beralkohol.


tag :


coca-cola & pepsi mengandung alkohol
coca-cola & pepsi mengandung alkohol
coca-cola & pepsi mengandung alkohol
coca-cola & pepsi mengandung alkohol
coca-cola & pepsi mengandung alkohol

ternyata coca-cola & pepsi mengandung alkohol Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Post a Comment